Pembalap asal Spanyol dari tim Ducati Lenovo, Marc Marquez siap bertarung memperebutkan gelar juara dunia MotoGP musim 2026.
“Tujuan utama saya adalah untuk berjuang menjadi jawara dunia. Ini harus menjadi tujuan utama, dan itu akan menjadi tekanan di bahu (setelah pulih dari cedera) bagi saya,” kata Marc Marquez.
Marc yang melakukan performa fantastis dalam sejarah MotoGP pada musim 2025 lalu dengan mengantongi 14 kemenangan seri beruntun berhasil menyegel gelar juara dunia.
Kesuksesan di musim 2025 ingin coba diulangi oleh Marc yang kini semakin dekat dengan rekor sebagai pembalap dengan gelar jawara dunia terbanyak sepanjang sejarah.
Saat ini Marc telah menyamai rekor pembalap legendaris Valentino Rossi dengan memegang tujuh gelar juara dunia atau selisih satu gelar dari pembalap legendaris lainnya Giacomo Agustini yang mengantongi delapan gelar juara dunia, atau pembalap tersukses sepanjang sejarah.
Marc dijadwalkan akan beraksi kembali pada sesi tes pramusim di Sirkuit Sepang pada 3-5 Februari mendatang.


